© 2024 owibu by Noval Nvall
Film Live-Action Teasing Master Takagi-san Mengumumkan Lebih Banyak Pemeran Karakter!
owibu.com – Berdasarkan informasi dari staf untuk film live-action dari Teasing Master Takagi-san pada Rabu, 14 Februari 2024 mengumumkan lebih banyak anggota pemeran karakternya.
Live-action Teasing Master Takagi-san diadaptasi dari manga Karakai Jōzu no Takagi-san karya dari Sōichirō Yamamoto.
Live-action dari Teasing Master Takagi-san akan dibintangi oleh Yōsuke Eguchi. Ia akan mengulangi peran sebagai karakter Tuan Tanabe, mantan wali kelas SMP Takagi.
Sedangkan aktor Nishikata akan memerankan karakter wakil kepala sekolah dalam film live-action dari Teasing Master Takagi-san.
Menariknya, Eguchi adalah satu-satunya pemeran yang kembali dari serial televisi live-action dari Teasing Master Takagi-san sebelumnya.
Selain itu, teman sekelas dari karakter Takagi juga telah dipilih. Pertama adalah Jin Suzuki berperan sebagai karakter Nakai. Yūna Taira berperan sebagai karakter Mano.
Sedangkan Oshirō Maeda akan berperan sebagai Hamaguchi dan Sara Shida berperan sebagai karakter Hojo.
Film live-action dari Teasing Master Takagi-san akan tayang perdana di Jepang pada tanggal 31 Mei.
Film ini menceritakan kisah yang berlatar 10 tahun setelah latar sekolah menengah manga Teasing Master Takagi-san.
Mei Nagano akan berperan sebagai Takagi, yang sekarang menjadi guru peserta pelatihan di almamaternya. Sementara itu Fumiya Takahashi akan berperan sebagai Nishikata, seorang pelatih olahraga di sekolah yang sama dengan Takagi.
Teasing Master Takagi-san juga mendapatkan akan ditayangkan secara perdana pada Selasa, 26 Maret di blok program Drama Stream saluran TBS pukul 24:58. Namun, untuk rilis secara internasional masih direncanakan. Live-action dari Teasing Master Takagi-sanakan akan di streaming dalam platform Netflix.
Rikiya Imaizumi akan bertanggung jawab menyutradarai serial live-action dan adaptasi film Teasing Master Takagi-san. Seperti halnya serial live-action, Imaizumi juga ikut menulis naskah Teasing Master Takagi-san bersama Tomoki Kanazawa dan Jun Hagimori.
Sedangkan Takashi Ohmama akan bertanggung jawab dalam composing musik Teasing Master Takagi-san. Kedua adaptasi tersebut akan difilmkan seluruhnya di lokasi Pulau Shōdo di Prefektur Kagawa. Lokasi tersebut sama dengan adaptasi anime Teasing Master Takagi-san sebelumnya.
Sumber: animenewsnetwork
© 2024 owibu by Noval Nvall